Hari Pertama PPKM Level 3 di Batam Pedagang Pasar Tos 3000 Kembali Beraktivitas

BATAM, TRIBUNBATAM.id - Hari Pertama Pemerintah menurunkan PPKM Level 4 di Batam menjadi PPKM level 3, Pasar Tos 3000 mulai dipadati ratusan masyarakat Batam.
Pantauan TribunBatam.id, Selasa (10/8/2021), tampak beberapa lapak yang tidak dipakai dan sengaja dikosongkan saat PPKM level 4, kini sudah dipasang kembali seperti biasanya.
Sementara beberapa pedagang yang selama ini tidak berjualan saat PPKM Level 4, mulai hari ini sudah mulai berjualan kembali.
Seorang pedagang sayur Mery (33) saat ditemui Tribun Batam mengatakan, ia menyambut baik kebijakan pemerintah menurunkan status PPKM Level 4 menjadi PPKM level 3 di Batam.
"Syukurlah sejak PPKM Level 4 kami tidak diperbolehkan untuk berjualan dengan alasan Covid-19.
Hari ini kami bisa berjualan kembali setelah pemerintah Pusat dan Pemko Batam menurunkan Level 4 menjadi Level 3," kata Mery.
Baca juga: PPKM Level 3, Tak Ada Lagi Pembatas Jalan Perbatasan Tanjungpinang Bintan
Baca juga: DAFTAR Aturan PPKM Level 3 di Batam, Sekolah Boleh Gelar Tatap Muka dan Mal Kembali Buka
Ia mengaku sejak PPKM Level 4 ia bersama beberapa rekan yang lain tidak bisa berjualan.
"Kami sempat jualan di jalan, dekat tempat parkir tapi tidak laku," ujarnya.
Alhasil ia sempat mengalami devisit keuangan karena sejak 2 pekan tidak mendapatkan uang masuk yang cukup dari hasil berjualan sayur.
Ia pun berdoa agar situasi pandemi Covid-19 saat ini segera berakhir dan bisa cepat kembali normal seperti dulu lagi.
"Ayo masyarakat Batam, mari kita sama-sama berdoa untuk keselamatan kita semua dan penyakit Covid-19 ini cepat berlalu, sehingga ekonomi Batam kembali pulih seperti dulu lagi," harap Mery.
0 Response to "Hari Pertama PPKM Level 3 di Batam Pedagang Pasar Tos 3000 Kembali Beraktivitas"
Post a Comment