IKATAN CINTA Rabu 25 Agustus 2021 Nino Semakin Kritis Andin Akhirnya Ungkap Identitas Reyna

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Sinetron Ikatan Cinta akan kembali tayang hari ini Rabu 25 Agustus 2021 di RCTI. 

Dalam cerita terbaru Ikatan cinta kali ini akan diceritakan perihal keadaan Nino yang kritis seusai tertimpa lampu sorot di pernikahan Angga dan Michi. 

Nino yang tergolek kritis di rumah sakit ditampilkan dengan ventilator oksigen dan matanya dibalut perban. 

Nino kehilangan kesadaran setelah berusaha menyelamatkan Reyna. 

Andin dan Aldebaran pun menjenguk Nino dan merasa kasihan terhadap kondisi Nino. 

Baca juga: IKATAN CINTA Rabu 25 Agustus 2021, Nino Sekarat, Aldebaran Akhirnya Akui Reyna Anak Nino

Aldebaran pun menyarankan Andin untuk memberitahukan saja jati diri Reyna. 

Andin akhirnya mengungkap bahwa Reyna anak Nino. 

Episode sebelumnya memperlihatkan kondisi Nino (Evan Sanders) yang kritis akibat kecelakaan pada pesta pernikahan Angga dan Michelle.

Nino tertimpa lampu besar ketika berusaha menyelamatkan Reyna.

Ia kemudian dilarikan ke rumah sakit ditemani oleh Andin (Amanda Manopo) dan Aldebaran (Arya Saloka). Andin juga mengajak Reyna untuk menjenguk Nino bersama Aldebaran dan Mama Rosa.

Related Posts

0 Response to "IKATAN CINTA Rabu 25 Agustus 2021 Nino Semakin Kritis Andin Akhirnya Ungkap Identitas Reyna"

Post a Comment