Terendah di Jawa dan Bali Covid-19 di DKI Turun Lagi Hari ini

Jakarta, CNBC Indonesia - Provinsi DKI Jakarta mencatat penurunan untuk kasus positif yang saat ini di kisaran 2 ribuan per hari, dibanding sebelumnya yang bahkan mencapai puluhan ribu kasus.
Berdasarkan data Kementerian Kesehatan RI Jumat (6/8/2021) hingga pukul 12.00 WIB, ada tambahan kasus positif 2.185 orang dalam sehari. Sehingga secara total, kasus positif di DKI Jakarta saat ini mencapai 827.842 kasus positif.
Selanjutnya kesembuhan di DKI Jakarta tercatat bertambah 3.211 kasus kesembuhan. Secara total kasus kesembuhan ini menjadi 802.334 kasus.
Sayangnya, kasus kematian belum bisa dihindari. Tercatat dalam sehari ada tambahan kasus kematian sebanyak 53 orang. Secara total kasus kematian di DKI Jakarta menjadi 12.710 kasus kematian.
Dengan data tersebut maka kasus aktif Covid-19 di DKI turun lagi dan tersisa 12.798. DKI merupakan provinsi dengan kasus aktif terendah di Jawa dan Bali. Sebagai perbandingan Jawa Barat memiliki kasus aktif 107.907, Jawa Tengah 45.972 kasus, dan Jawa Timur 46.978 kasus.
Informasi saja, dalam sehari tambahan kasus positif di Indonesia sebanyak 39.532 orang. Sehingga totalnya menjadi 3.607.863 kasus. Kasus aktif turun 10.935 menjadi 507.375. Ada 237.556 spesimen dan tercatat ada 196.829 suspek.
Kasus sembuh bertambah 48.832 orang. Secara total, kasus sembuh bertambah menjadi 2.996.478 orang. Kemudian kasus kematian bertambah 1.635 menjadi 104.010 orang.
[Gambas:Video CNBC]
0 Response to "Terendah di Jawa dan Bali Covid-19 di DKI Turun Lagi Hari ini"
Post a Comment